Ayo ke DESA Farm Sabah Malaysia, Peternakan Sapi with a Beautiful View

Pada suatu sore gue ngeliat iklan di bandara Sabah tentang suatu tempat dimana kita bisa mengunjungi peternakan sapi yang bersih dengan pemandangan epik sebagai backdrop lokasi. Gue pikir-pikir… bentar yaa… kapan ya gue pernah pergi ke peternakan sapi yang model begini? Jawabannya, belum pernah. So, gue memutuskan untuk berkunjung. Ayo ke Desa Farm Sabah Malaysia!

Nama lengkapnya ialah DESA Cattle Dairy Farm dan peternakan ini berada di kaki Gunung Kinabalu Sabah Malaysia, tepatnya sebuah wilayah bernama Kundasang. Dari tengah kota kurang lebih 2 jam perjalanan nyetir mobil kesini, dan melewati daerah-daerah yang membuat gue nggak ngerasa kayak lagi ada di Malaysia.

“Emang beneran bagus, Liv?” beberapa temen gue penasaran waktu gue ceritain tentang tempat ini. Beneran deh, beberapa spot yang kita lewatin menuju kesini bener-bener enak diliat. Gue sempet berenti bentar untuk foto-foto, walaupun ternyata masih aja kurang banyak nih foto yang bisa gue post hari ini.

desafarm

desa2
ayo ke Desa Farm

 

desa

desa3

desa1

Sampe di Desa Farm, gue disambut sama hamparan rumput hijau sepanjang mata memandang. Hijaunya seger gitu -hijau muda- dengan latar belakang Gunung Kinabalu.

Katanya sih kalau gue datengnya pagi, gunung akan keliatan jelas tanpa awan maupun kabut. Berhubung gue dateng sore, gunungnya cuma ngintip doang di pojokan, ketutup awan dan kabut. Pfft. Tapi nggak apa-apa deh karena emang gue dateng buat ngeliat peternakan bukan gunung.

desa4
ini ibu-ibu penjaga gerbang masuk

 

desa5

desa6
this is the parking lot,so spacious

 

ayo ke desa farm

ayo ke desa farm

Di tempat ini, waktu berlalu sama sekali nggak kerasa. Bahkan waktu udah mau pulang, rasanya kayak masih belum puas aja ngabisin waktu disini. Sampe musti dipaksa balik macam anak TK. 

Soalnya bayangin aja, mata dimanjain sama ALAM yang maksimal. Sapi-sapi hitam putih gemes dibiarkan merumput dimana-mana dan ada banyak anak sapi yang bisa diajak main bareng. Udaranya dingiin bikin jadi makin betah.

Kita juga bisa ngeliat proses sapi diperah, dan abis itu ada tempat bisa nyobain maupun beli susu sapi murni, atau produk olahan susu sapi kayak yogurt atau es krim dengan pilihan rasa vanila, coklat dan durian. Yummy. Dan ternyata, tempat ini men-supply semua permintaan susu sapi segar untuk seluruh wilayah Sabah.

ayo ke desa farm
my choco ice cream

 

ayo ke desa farm
ini tampak depan tempat jualan produk susu sapi di DESA Farm

 

ayo ke desa farm
ini tempat pemerahan sapi otomatis dan sekaligus tempat pemijatan sapi supaya relax

 

ayo ke desa farm

ayo ke desa farm

ayo ke desa farm
orang lokal nyebut tempat ini “the New Zealand of Sabah”

 

Selain keluarga-keluarga yang datang untuk menikmati tempat ini, banyak pasangan yang kesini khusus untuk pacaran. Gue nggak ngerti ya, entah udara yang dingin atau apa yang bikin tempat ini memang berasa romantis. Kanan kiri gue banyak yang mendadak mesra gitu ama pasangannya. Padahal kalo dipikir pake logika, peternakan sapi gitu loh ….. nggak mungkin yah bikin lo gimana-gimana. Tapi yaa gitu deh. Cobain aja sendiri deh kalo nanti kesini. 😀

Anyway, gue bener-bener suka banget sama tempat ini. Next time ke Sabah lagi, I will surely be back here! Ayo ke Desa Farm Sabah Malaysia, yuk!

to leave your comments please scroll down a little more guys… thank u!

Suka sama blog ini? FOLLOW SEKARANG yuk!

write your email and you will get ALOT of info on traveling from me FOR FREE

 

some places make you feel like living an easy, comfortable life with plenty of free time –

olivelatuputty.com/blog  @shiningliv

(4) Comments

  1. mendakak romantis karwna tempatnya pas buat prewed kak bagus banget

    1. halo raya thanks for reading! hihi iya nih cocok buat prewed ya:)

  2. Reyhan says:

    Bagus banget tempatnya…

    1. yes, so pretty:)

Post Your Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

error: Content is protected !!

FOLLOW OLIVE'S TRAVEL BLOG  

free travel stories & ideas, directly to your email

 

Success! Please open your EMAIL and click "CONFIRM FOLLOW"

There was an error while trying to send your request. Please try again.

You have subscribed. An email will be sent for you to CONFIRM. Thank You